Tuesday, October 9, 2012

Jemaah Haji Indonesia Yang meninggal


Jumlah anggota jemaah haji asal Indonesia yang meninggal dunia bertambah dua orang. Mereka adalah Siti Maimunah binti H Naipin (66) dan Bakir Mustari bin Mustari Pettarai (56). Secara keseluruhan, tercatat ada 27 orang anggota jemaah Indonesia meninggal di Arab Saudi.

Data dari Daerah Kerja Mekkah Misi Haji Indonesia, Rabu (10/10/2012) dini hari, menunjukkan, Siti yang tergabung dalam kloter 34 embarkasi Surabaya meninggal dalam perjalanan di Medinah akibat gangguan sistem sirkulasi, sedangkan Bakir yang tergabung dalam kloter 25 embarkasi Ujungpandang meninggal di pondokan Mekkah, juga akibat gangguan sistem sirkulasi.

Anggota jemaah haji yang meninggal dari sisi usia tercatat sebanyak 88,88 persen (atau dibulatkan menjadi 90 persen) berusia  50 tahun ke atas. Hanya tiga dari 27 orang, yakni Rosna (45), Indriano (49), dan Muji (34), yang berusia di bawah 50 tahun.

Inilah data ke-27 anggota jemaah haji yang meninggal di Arab Saudi:
1. Siti Rahmatia binti Yasin (67) dari embarkasi Ujungpandang.
2. Sumardi SM (55) dari embarkasi Solo.
3. Indriano bin Khairunas (49) dari embarkasi Padang.
4. Juju bt Lili Adinata (54) dari embarkasi Jakarta.
5. Endang Rusmiyatun bt Rusmin (50) dari embarkasi Solo.
6. Saodah Muawanah bt Katiran (58) dari embarkasi Surabaya.
7. Yusupadi bin Marjo Suwito (62) dari embarkasi Solo.
8. Yoso Sudarmo bin Pawiro Rejo (58) dari embarkasi Solo.
9. Toto bin Ahmad Rejo (64) dari embarkasi Solo.
10. Sumiyat Proyitno bin Karyono (53) dari embarkasi Jakarta.
11. Sarimanih bt Siarun (70) dari embarkasi Padang.
12. Syaribanun HM Hasan (81) dari embarkasi Medan.
13. Sutarno bin Prawirosuratno (63) dari embarkasi Solo.
14. Samiah binti Akim (67) dari embarkasi Banda Aceh.
15. Suwardi bin Kartonawi (72) dari embarkasi Jawa Barat.
16. Muji Rahayu Dwi Astuti bt Asrukan (34) dari embarkasi Solo.
17. Ilyas bin Tgk Syik (50) dari embarkasi Banda Aceh.
18. Syaifullah bin RW Syamubi (65) dari embarkasi Palembang.
19. Rosna Siregar bt H Mhd Soleh (45) dari embarkasi Medan.
20. Umuri bin Laheri (58) dari embarkasi Ujungpandang.
21. Syarifuddin bin Juned (59) dari embarkasi Banda Aceh.
22. M Chifki bin Imam Mochtar (58) dari embarkasi Solo.
23. Suripto dari embarkasi Solo.
24. Sudirman dari embarkasi Solo.
25. Suhaimin dari embarkasi Ujungpandang.
26. Siti Maimunah bt H Naipin (66) dari embarkasi Surabaya.
27. Bakir Mustari bin Mustari Pettarai (56) embarkasi Ujungpandang.
Menurut pihak kesehatan di Daerah Kerja Mekkah, faktor cuaca juga menjadi penyebab meninggalnya anggota jemaah Indonesia yang telah berusia lanjut.

No comments:

Post a Comment